
FSH-UIN — Perebutan piala Rektor Cup UIN Raden Fatah Palembang tahun 2024 cabang sepakbola mencapai puncaknya. Dalam partai final yang dilangsungkan di lapangan sepakbola Kampus Sudirman pada Kamis, 19 Desember 2024, FSH FC sebagai juara bertahan ditantang oleh FEBI FC. Sejak babak grup hingga memasuki partai final kedua kesebelasan sama-sama mempertontonkan performa yang impresif sehingga keduanya layak tampil di partai penuh gengsi ini.
Sebelum menjejak partai final, FSH FC secara meyakinkan menyingkirkan beberapa kesebelasan tangguh lainnya. Pada babak Grup mengalahkan Fisip FC dengan skor 4-1, UKMK Perbolim dengan skor 2-1, Sainteks FC dengan skor 2-1 dan FEBI B FC 4-1. Pada laga semifinal FSH FC menyingkirkan UKMK Pramuka dengan skor 3-0.
Dalam partai final ini FSH FC berambisi mempertahankan Piala yang direbut pada edisi Piala Rektor Cup 2023. oleh karena itu FSH FC memaksimalkan strategi dan kekuatan yang dimiliki agar memenangkan pertandingan final dan mampu mempertahankan piala rektor yang diikuti kesebelasan dari semua fakultas dan UKMK yang ada di UIN Raden Fatah Palembang.
Partai final Piala Rektor Cup Partai 2024 dibuka dengan pertandingan sepak bola gembira mempertemukan kesebelasan RAFAH FC yang diperkuat Wakil Rektor 1, 2, dan 3, Kepala Biro AAKK dan AUPK, para Dekan, serta Direktur Pascasarjana melawan kesebelasan gabungan yang diperkuat para tendik, dosen, dan alumni. Pertandingan yang diwarnai tawa gembira ini dimenangkan kesebelasan gabungan dengan skor 5-1.
Partai final yang berlangsung sengit ini diakhiri dengan skor imbang 1-1. Setelah digelar babak tambahan dan skor tetap tidak berubah sehingga dilakukan adu finalti. Penendang dari FSH FC mampu mengekskusi dengan baik dan membuat gol, sementara dua penendang dari FEBI FC gagal menjalankan tugasnya sehingga skor akhir menjadi 5-4.
Dalam partai final ini FSH FC menurunkan Sulaiman Alfarisi, M. Yodhi Pangestu, Bagas Edi Saputra, Alamanda, Ahmad Rinanda, Abib Firnanda, Farhan Agung, Dimas Saputra, M. Wahyu Primus, Mardhotillah, M. Aryo Saputra, Gerardo, Ramdani, Risky, Arian, Rado, Abdul Nur’Azhim Syukur. Sementara tim official antara lain Jemmy Saputra, Husin Rianda, Rian Marta dan Syahid Zulkarnain.
Piala Rektor Cup 2024 diserahkan oleh Wakil Rektor 3, Dr. Syahril Jamil, M. Ag. Dalam sambutannya Jamil menyampaikan bahwa perhelatan Rektor Cup bukan hanya berorientasi untuk mencari juara, tetapi juga sarana pembinaan dan menjadikan olahraga sebagai media mempererat kebersamaan. Jamil juga menyampaikan selamat kepada seluruh kesebelasan serta seluruh pihak yang terlibat pada Rektor Cup 2024 ini.
Dr. Muhamad Harun, M. Ag yang menyaksikan langsung partai final ini mengucapkan selamat kepada kesebelasan FSH FC. Harun berharap prestasi ini dapat dipertahankan dan pembinaan minat bakat mahasiswa di FSH semakin baik.
Tags :