Arabic AR English EN Indonesian ID

Tim Assesor BAN-PT Akreditasi Prodi HKI Fakultas Syariah dan Hukum UIN RAFAH

Oleh

Tanggal

HUMAS-FSH,– Fakultas Syariah dan Hukum Terima Tim Assesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) dalam Rangka Assesmen Lapangan Program Studi Hukum Keluarga Islam (HKI)  di ruang pertemuan Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) Uinversitas Islam Negeri Raden Fatah (UIN RAFAH) Palembang, Kamis, (9/8/18).

Tim Assesor yang hadir pada kegiatan Akreditasi terdiri dari Dr. Muhammad Taufiki, M.Ag (UIN Syarif Hidayatullah Jakarta),  dan Dr. Imam Yahya, M.Ag. (UIN Walisongo Semarang) mereka diterima langsung oleh Wakil Rektor I UIN Raden Fatah, Wakil Rektor III, Dekan Fakultas Syariah dan Hukum. Tururt hadiri juga dalam kegiatan ini yaitu Ketua LPM, Dekan FEBI, Dekan Psikologi, Direktur Pascasarjana, Ka.Prodi S3 Pascasarjana, dan Stakeholder-stakeholder, para Alumni, Dosen, dan Karyawan yang ada di lingkungan Fakultas Syariah dan Hukum. 

Dalam sambutan Dr. Ismail Sukardi, M.Ag. (Wakil Rektor I) yang mewakili Rektor mengatakan bahwa  “sejak Perubahan Status IAIN menjadi UIN, UIN RAFAH Palembang, banyak sekali muncul prodi-prodi baru untuk menyesuaikan perubahan tersebut” artinya banyak prodi yang akan memulai visitasinya dan menjadi tantangan besar bagi UIN RAFAH untuk menjadi lebih maju. Pada Akreditasi terbarunya, Prodi Hukum Islam berhasil memperoleh Nilai A, tentu harapannya prodi HKI dapat mendapatkan yang nilai terbaik.

 

Dekan Fakultas Syariah dan Hukum, Prof. Dr. H. Romli SA, M.Ag. berkesempatan untuk membuka Acara Visitasi dan Akreditasi, dalam sambutanya Prof. Romli menyampaikan Bahwa “Borang Prodi HKI telah disiapkan dari tahun 2017 telah menyiapkan data Borang”, harapnyya HKI dapat medapatkan hasil maksimal dan sesuai yang diharapkan, ujar Prof Romli.

Tim Assesor, Dr. Muhammad Taufiki, M.Ag., menyampaikan terima kasih atas penyambutan yang hangat dari seluruh civitas dan pimpinan Universitas dan  Fakultas Syariah dan Hukum UIN Raden Fatah. Saya cukup kaget dan kagum dengan perubahan Fakultas Syariah khususnya Prodi HKI, terutama atas perubahannya dari tahun sebelumnya karena saya pernah memvisitasi Prodi HKI. Semoga dalam Visitasi ini Prodi HKI mampu menunjukan dan melengkapi apa yang diminta boring, Tentu saya pun berharap Prodi HKI menjadi Prodi ke 3 yang mendapatkan Nilai A.

Alhamdulillah, setelah dilakukan Visitasi dan Akreditasi Prodi HKI boleh merasa lega, karena setelah dilakukan penilaian, bukti fisik yang menjadi komponen pendukung dari keterangan yang diisi di borang, tidak terdapat masalah dan dinyatakan lengkap dan hanya sedikit revisi dari para Asessor. Sebagai akhir dari kegiatan mari kita berdoa semoga Prodi HKI mendapatkan nilai terbaik dan sesuai  harapan. (TKM/ARI)

Share on facebook
Facebook
Share on email
Email
Share on telegram
Telegram
Share on whatsapp
WhatsApp